Thursday, February 21, 2013

Go Green.. Go Online Wedding Invitation

www.datangya.com

Dahulu pada zaman kerajaan sebelum ditemukannya mesin cetak, suatu acara pernikahan biasanya diumumkan oleh juru siar, mereka akan umumkan dengan suara keras dan orang yang mendengarkan menjadi bagian dari perayaan tersebut. Undangan adalah komponen utama yang berisi ajakan untuk datang dalam suatu acara, selain itu undangan juga memiliki sebuah nilai penghormatan kepada orang lain yang akan kita undang. dilihat dari fungsingya undangan ada tiga jenis yaitu Pertama formal : Yang mengatasnamakan sebuah Instansi/Organisasi atau Kedinasan, biasa digunakan untuk kepentingan kedinasan yang bersifat struktural. Kedua Semi formal : Yang mengatasnamakan perorangan, meskipun terkadang acara tersebut diadakan secara resmi personal. Ketiga informal : yang mengatasnamakan perorangan untuk kepentingan perorangan atau golongan.

Saat ini fungsi undangan telah jauh bergeser dari sebuah secarik kertas berisi ajakan, berubah menjadi visualisasi dari visi, misi dan karakter yang ingin disampaikan kepada orang yang akan dikirimi, tanpa meninggakan fungsi ajakan untuk menghadiri acara itu sendiri. Maka jangan heran kalau kita mendapatkan undangan pernikahan berbagai bentuk dan rupa, sebagai contoh berupa Diary, Kipas, kartu SIM, Album Foto, Koran, Sim Card starter pack cover, Halaman login facebook dan lain sebagainya. Diantara semua undangan fisik, baik yang unik dan lucu. Dimaksudkan untuk memberi kesan berbeda untuk membuat calon tamu penasaran dengan konsep acara tersebut.


Contoh undangan
Ada revolusi baru dari datangya.com, yaitu sebuah konsep undangan online. Disini saya sedikit menjelaskan bahwa konsep ini adalah terobosan cerdas, mensikapi pengguna internet di Indonesia yang terus berkembang dari waktu ke waktu. Datangya.com menyediakan layanan undangan pernikahan online berbasis website, tentu juga konsep ini mengusung kampanye dunia tentang pelestarian alam, secara tidak langsung bisa mengurangi penggunaan kertas. Keunggulan konsep ini antara lain : praktis, cepat hanya dalam hitungan menit, ekonomis (harga relatif terjangkau), bisa menjangkau kerabat dekat tapi tinggal ditempat yang jauh. Tanpa mengurangi rasa hormat anda kepada kerabat-kerabat kita, kita bisa mengirimakan undangan tersebut dalam bentuk website. Penyedia layanan ini memberikan kemudahan bagi penggunanya dengan berbagai macam fitur-fitur spesial diantaranya : "fitur Spesial Invitation" untuk orang spesial tanpa mengurangi ekusifitas dan formalitasnya, "fitur mapping location" untuk membuat peta lokasi sendiri, "fitur slider foto max 5" menampilkan foto-foto prawedding, "fitur resepsi" halaman informasi pernikahan, "fitur love story" halaman berisi kisah cinta anda, "fitur keluarga besar" halaman list nama keluarga yang turut mengundang, dan masih banyak lagi cek disini.

Ada juga pilihan membuat site undangan melalui blog, baik itu yang gratis wordpess atau blogspot, atau membuat di site domain yang berbayar. Namun hal itu membutuhkan kekreatifan kita untuk membuatnya, sedangkan di datangya.com, tersedia untuk anda secara instan, mudah, pratis dan cepat sekitar 15-20 menitan. Dibantu designer-designer dari seluruh indonesia, anda tidak perlu meragukan soal designnya. Silahkan join datangya.com, hanya dengan 250 ribu sudah dapat undangan pernikahan unik, dari masa di aktifkan hingga 30 hari setelah tanggal pernikahan, dan dapatkan harga khusus untuk domain sendiri contoh : www,datangya.com/pernikahansaya menjadi www.pernikahansaya.com


Sumber :
http://percetakanpetraya.com/apa-itu-undangan/
http://id.wikipedia.org/wiki/Undangan_pernikahan
http://www.datangya.com